Surel untuk semua?

Terobosan terbaru dalam berkomunikasi. Email. Atau seringkali disebut sebagai Surel dalam bahasa Indonesia. Teknologi pada surel memungkikan orang berkirim pesan lebih cepat daripada mengirimkan surat melalui kantor pos.

Saat ini, sudah cukup banyak penyedia layanan surel tak berbayar yang bisa kita langgan. selain tak berbayar, kapasitas penyimpanan layanan surel tak berbayar tersebut juga sangat besar. Malahan, ada beberapa penyedia layanan tersebut yang menyebutkan, "tak terbatas". Wow.... selain didukung oleh media penyimpanan yang besar, mereka juga menyediakan layanan lain seperti layanan POP3 secara cuma-cuma serta layanan SMTP, layanan yang memungkinkan kita untuk berkirim surel.

Melihat potensi layanan surel yang sedemikian besar, lantas apakah setiap orang yang ada di dunia ini, atau minimal di Indonesia, sudah memiliki surel? Baru-baru ini, pemerintah Malaysia mencanangkan program satu surel untuk semua warga negara yang telah dewasa. Tujuan dari program ini adalah untuk penyelenggaraan e-goverment yang lebih baik.

Diluar pro dan kontra yang berkembang di Malaysia perihal program ini, semoga apa yang direncanakan bisa berjalan dengan baik.

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer